PENDAHULUAN
Perkembangan dunia komunikasi begitu cepat. Saat ini manusia bisa berkomunikasi secara massa lintas ruang dan lintas waktu. Blog adalah salah satu fasilitas yang dapat digunakan dengan mudah untuk tujuan komunikasi.
Pemanfaatan blog-pun beragam. Mulai dari sekedar hobi hingga bisnis. Meskipun banyak kemudahan yang bisa didapatkan dari blog, tentunya jika tanpa pengetahuan yang cukup tidak banyak manfaat yang bisa diambil dari fasilitas ini.
Di zaman yang serba kompetitif ini kemampuan untuk mengoptimalkan perkembangn teknologi komunikasi menjadi sesuatu yang tidak bisa dihindarkan lagi.
TUJUAN
Seminar ini dirancang agar para peserta mengetahui tips dan trik pemanfaatan teknologi komunikasi khususnya blog dalam bidang bisnis, hobi, dan pendidikan. Selain itu diharapkan peserta mampu mengimplementasikan langsung ilmu yang telah didapatkan.
TERM OF REFFERENCE
Memaksimalkan blog untuk bisnis, pendidikan, dan hobi
Fitur-fitur up to date untuk blog
Workshop langkah-langkah yang sistematis dan mudah
BENTUK KEGIATAN
Seminar setengah hari. Berisi pemaparan makalah serta workshop tips dan trik pemanfaatan blog.
KAPASITAS
300 peserta dalam satu ruang Free Hot spot area.
WAKTU DAN TEMPAT
Pelaksanaan tanggal 10 Januari 2009 di Gedung An nahl, jl. Ki Hajar Dewantara 13, Pedaringan-Jebres-Surakarta.
RUN DOWN ACARA
No Jam Agenda
1 08.00 – 08.15 Registrasi
2 08.15 – 08.30 Pembukaan
3 08.30 – 09.30 Sesi 1 (Pemaparan makalah)
4 09.30 – 10.00 Coffe Break + Ruang sponsor
5 10.00 – 11.00 Sesi 2 (Workshop)
6 11.00 – 11.45 Launching Website + Hot spot
7 11.45 – 12.00 Penutup
FASILITATOR
Fasilitator adalah penulis buku ”Pemanfaatan blog untuk bisnis, hobi, dan pendidikan”. Ridwan Sanjaya adalah penulis artikel dan buku-buku yang produktif. Saat ini bekerja sebagai dosen Fakultas Ilmu Komputer di UNIKA Soegijapranata, Semarang.
Posmaria Setiasiwi Sitohang mempunyai minat dan keahlian di bidang ilmu marketing dan perilaku konsumen. Saat ini bekerja sebagai dosen Fakultas Ekonomi jurusan manajemen di UNIKA Soegijapranata, Semarang.
Drs. Wiranto M.Com. Saat ini bekerja sebagai kepala jurusan Ilmu Komputer Universitas Sebelas Maret Surakarta.
PENUTUP
Proposal ini masih sangat terbuka untuk didiskusikan. Bila Bapak/Ibu memerlukan informasi lebih lengkap mengenai proposal ini, Bapak/Ibu dapat menghubungi kami di sekretariat Emailkomp FMIPA UNS atau Gedung An nahl, jl. Ki Hajar Dewantara 13, Pedaringan-Jebres-Surakarta, dengan nomor telepon 02717964262 atau 081804437870.
Atas perhatian dan kerjasamanya kami ucapkan terima kasih.
Solo, 02 November 2008
Ketua panitia
Ridwan sayogo
Pemimpin Muda
Label: aktivitas
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
2 komentar:
Mas Ridwan Sayogo, silahkan kontak ke saya via email ridwan.sanjaya@gmail.com. Kemungkinan saya baru bisa jadi fasilitator setelah tanggal 22 Januari 2008. Terima kasih. (ini dari Pak Ridwan sanjaya)
kebetulan akh, di sini banyak kita butuhkan org2 yg semangat spt antum...kesini aja..apalgi natuna...sangat dibutuhkan...
Posting Komentar